INFO24.ID – Libur panjang Tahun Baru Islam 1447 H yang berlangsung 26 Juni hingga 1 Juli 2025 dimanfaatkan masyarakat untuk berpergian, terutama menggunakan kereta api.
Menurut Kuswardojo, Cakrawala Manager Humas PT KAI Daop 2 Bandung, dua kereta ekonomi, KA Pasundan dan KA Kahuripan, menjadi primadona selama periode tersebut.
“KA Pasundan dan Kahuripan mencatat jumlah penumpang sangat tinggi karena harga terjangkau dan rute strategis,” ujarnya, Rabu (2/7/2025).
KA Kahuripan (Kiaracondong – Blitar PP) mencatat total 18.031 penumpang, sedangkan KA Pasundan (Kiaracondong – Surabaya Gubeng PP) melayani 17.880 penumpang.
Keduanya melampaui kapasitas kursi tersedia karena sistem reservasi dinamis memungkinkan satu kursi dipakai lebih dari satu penumpang di segmen berbeda.
Secara total, KAI Daop 2 Bandung melayani 185.552 penumpang kereta api jarak jauh selama libur panjang, dengan rata-rata okupansi mencapai 144,6 persen dari total kursi 128.316.
Rute lain yang juga diminati antara lain Bandung – Gambir, Bandung – Yogyakarta, Kiaracondong – Lempuyangan, Kiaracondong – Kutoarjo, dan Bandung – Surabaya Pasarturi.
Kuswardojo menegaskan, pencapaian ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan pelayanan. “Terima kasih atas kepercayaan masyarakat. Kami akan terus menjaga kualitas, kenyamanan, dan keselamatan perjalanan,” pungkasnya.